8 Sep 2010

Galaxy Tab Segera Masuk Indonesia



















Setelah heboh dalam banyak pemberitaan, Samsung Mobile lewat ATPM-nya di Indonesia, PT. Samsung Electronics Indonesia (SEIN) kabarnya segera akan meluncurkan produk terbaru yakni Samsung P1000 atau yang lebih populer dengan identitas Galaxy Tab. Dengan hadirnya Galaxy Tab, otomatis pasar device berdesain tab di Tanah Air bakal semarak, setelah sebelumnya Apple memperkenalkan iPad dan Huawei memperkenalkan produk S7 yang sempat dipamerkan di ajang ICS (Indonesian Cellular Show) bulan lalu di Jakarta.

Menurut sebuah sumber, Galaxy Tab rencananya akan dipasarkan di Indonesia pada bulan Oktober 2010, kisaran harga untuk produk tercanggih Samsung ini adalah Rp8 jutaan. Walau banyak disinggung sebagai saingan berat iPad, sejatinya Galaxy Tab merupakan saingan terberat untuk Huawei S7, pasalnya keduanya sama-sama mengusung platform sistem operasi Android. Tapi spesifikasi Android Galaxy Tab lebih unggul ketimbang Huawei S7, Galaxy Tab mengadopsi Android OS v2.2 (Froyo), sedangkan Huawei S7 baru mengadopsi Android OSv2.1 (Éclair).

Melihat dari segi desain, Galaxy Tab memang tak jauh dari iPad Apple. Hanya saja Galaxy Tab ini sedikit lebih kecil. Ukuran layarnya hanya 7 inci, lebih kecil dari iPad yang menggunakan layar 9,7 inci. Pihak Samsung tak ragu-ragu mengklaim Galaxy Tab ini lebih pocketable. Bobot Galaxy Tab juga lebih ringan dari iPad, hanya 380 gram.

Lalu apa beda Galaxy Tab dengan iPad? Yang pasti, Galaxy Tab menawarkan lebih banyak fitur ketimbang tablet iPad. Seperti ada dua kamera pada tablet keluaran Samsung ini, kamera utama dengan 3,1 Mpix. Satu di bagian depan untuk video call dan satu lagi diletakkan di bagian belakang untuk mengambil foto atau aplikasi augmented reality. Lebih menarik Galaxy Tab tak hanya mendukung transmisi data via jaringan 3G/HSDPA tapi juga bisa digunakan untuk menelepon layaknya ponsel. Jaminan “kepintaran” Galaxy bisa dilihat dari adopsi prosesor ARM Cortex A8 dan prosesor 1 Ghz PowerVR SGX 540 graphics. (Haryo Adjie Nogo Seno)

Tidak ada komentar: