27 Apr 2010

Ovi Maps 3.03 "Berbagi Lokasi Lewat Facebook"
















”Sudah canggih gratis pula”, sebuah tawaran yang menggiurkan bagi pengguna ponsel. Itulah tawaran terbaru dari next generation Ovi Maps 3.03


Baru-baru ini Nokia lewat solusi Ovi Map membuat terobosan menarik, yakni memberi layanan Ovi Maps secara gratis. Sebelumnya untuk menikmati Ovi Maps dikenakan charge setelah melewati periode trial. Keunggulan yang ditampilkan “next generation” Ovi Maps 3.03 mampu bekerja tanpa terkoneksi ke jaringan internet operator, termasuk untuk drive and walk navigantion. Kabar yang menggembirakan, sebab momok penggunaan Maps di ponsel adalah koneksi internet operator yang memakan pulsa. Meski begitu untuk update lokasi terbaru mutlak diperlukan akses internet yang bisa dipilih via jalur WiFi atau selular.

Fitur terbaru ini juga menawarkan sesuatu yang beda dari sebelumnya, yakni menu share location. Bila Anda sedang berada di suatu lokasi favorit, Anda bisa share location ke para sahabat dalam situs jejaring sosial Facebook. Selain bisa menuliskan update status, Anda juga bisa attach foto, tapi tampilan yang muncul di halaman Facebook hanya berupa petunjuk link akses, mirip dengan di Twitter. Tidak itu saja, bila ternyata lokasi Anda terdeteksi sinyal GPS/A-GPS, koordinat lokasi favorit dapat disimpan dalam POI (poin of interest) di Ovi Maps.

Tampilan menu Share location dalam Ovi Maps











Tapi untuk saat ini, baru 10 tipe Nokia yang siap memainkan Ovi Maps 3.03, yakni N97 Mini, 5800 XpressMusic, 5800 Navigator, E52, E55, E72, 5230, 6.710 Navigator, 6730 Classic, dan X6. Kabarnya mulai Maret lalu, next generation Ovi Maps mulai akan dipersiapkan untuk berjalan di semua ponsel GPS Nokia. Selain integrasi dengan Facebook, Ovi Maps juga telah terhubung dengan aplikasi petunjuk wisata, sepeti Loney Planet dan Michelin.

”Untuk meningkatkan kualitas visual, Ovi Maps menggunakan teknologi grafik vektor hybrid, hal ini juga dapat menghemat kapasitas data,” ujar Haryati Lawidjaja, software manager Nokia Indonesia. Untuk mempopulerkan Ovi Maps, Nokia menyediakan jalur download langsung dari link akses nokia.com/maps, nokia.mobi/maps, ovi.com, dan ovi.mobi.

Ilustrasi jalur akses antara Ovi Maps dan Facebook












Dalam sebuah presentasi, disebutkan Ovi Maps dapat 10 kali lebih efisien ketimbang penggunaan Google Maps













Menurut informasi terakhir, Ovi Maps sudah digunakan pada 83 juta unit ponsel. Coverage dan update peta mencakup 180 negara, dimana 70 negara diantaranya, termasuk Indonesia telah dilengkapi voice guidance. Untuk urusan konten peta, Ovi Maps mengandalkan solusi dari Navteq, termasuk kecanggihan peta yang menampikan visual 3D pada bangunan-bangunan di kota. (Haryo Adjie Nogo Seno)

2 komentar:

syahroni mengatakan...

Sebenarnya semua HP yang ber basis symbian s60v3 Fp1 & Fp2, sudah bisa install ovimaps 3.03, cuma ada sedikit trik untuk bisa install ovimaps 3.03.
(N81,N82,N85,N86,N78,N79,N95,N96,6120C,6220C,E72,E75,5320XM,. . Dan lain2 )

1. Wajib hp kamu sudah di HACK, dan sudah mempunyai ROOMPATCHER.

2. Buat sebuah file Patch,
(changeUID_long.rmp)
menggunakan software
(changeUID.exe)

3. Taruh Patch teresebut di dalam ROOMPATCHER kamu. Lalu di apply all patch.

4. Install ( S60SOA.sis )

5. Install ovi maps 3.03 sampai selesai.

6. Hapus peta lama kamu > e > cities > diskchace.
Beserta file ( qf ), hapus juga.

7. Download data peta Baru kamu melalui Nokia map loader.

8. Enjoy. . . Skrg kamu bisa
BERNAVIGASI RIA SECARA GRATIS. . .tis. . .tis. . . .
Seumur hidup.

NB : TRIK ini sudah aku uji coba dengan hp aku sendiri, dan hasilnya . . . 100% Berjalan Lancar.
( syahroni_xp@yahoo.co.id )

admin mengatakan...

saya bisa install Ovi Maps 3.03 di nokia E71