8 Apr 2012

Aplikasi BlackBerry - Camera Mute, Matikan Bunyi Jepretan Kamera




















Kini tak perlu kesal lagi bila kamera BlackBerry Anda tak bisa ‘diam,’ Camera Mute menawarkan solusi yang mudah dan teruji untuk menghidup/matikan efek suara pada kamera

BlackBerry memang gadget yang handal untuk urusan instant messaging dan email, tapi tak demikian halnya untuk keperluan imaging. Dari beberapa kekurangan pada fitur imaging di BlackBerry, ketiadaan menu untuk mute (diam) pada saat menjepret foto menjadi momok tersendiri bagi para penggunanya. 

Saban kita mengambil foto lewat BlackBerry, tidak bisa dilangsukan secara diam-diam, walau moda hape dibuat ‘silent’ sekalipun, saat kamera dijepret, selalu diikuti bunyi klik khas kamera. Coba bayangkan bila Anda harus mengambil foto bayi yang sedang tidur pulas dari jarak dekat, besar kemungkinan si bayi akan terbangun. Untuk iseng-iseng pun jadi tak seru, karena bunyi jepretan kamera akan terdengar. Nah, untuk menyiasati kendala diatas kini ada aplikasi Camera Mute.

Camera Mute bukan aplikasi resmi yang tersedia di BlackBerry App World, tapi Anda bisa mengunduhnya dengan mudah secara OTA (over the air). Aplikasi gratis ini dapat digunakan di segala jenis tipe BlackBerry. Filenya pun amat kecil, yakni 4,7 Kb, jadi tidak akan memberatkan kapasitas memori. Dari pada penasaran, silahkan Anda jajal aplikasi ini. (Haryo Adjie Nogo Seno)

Spesifikasi
Sumber : Tidak ada keterangan
Download : http://bit.ly/bn0G78 
Harga : Gratis
Perangkat pendukung : BlackBerry OS 4/5 dan 6

1. Klik link http://bit.ly/bn0G78, otomatis browser akan menampilkan informasi berikut ini. Klik download.









2. Proses download terbilang singkat, karena aplikasi ini sangat ringan, hanya berukuran 4,7 Kb.









3. Widget ikon Camera Mute, dapat Anda pindahkan ke homescreen dan menu untuk pengaturan lebih lanjut.








4. Widget Camera Mute pada wallpaper menu.









5. Bila aplikasi ini telah terinstall, otomatis pada pilihan menu kamera akan ada tambahan ‘mute’ untuk menghilangkan efek suara jepretan, dan ‘unmute’ untuk mengembalikan kondisi seperti awal. 



Tidak ada komentar: