26 Sep 2011

Tips Tingkatkan Keamanan Passcode di iPhone



















Passcode ibarat garda terdepan pengaman data di tiap hape. Di iPhone ada tata cara yang khas untuk lebih meningkatkan keterbatasan passcode lock yang  cuma 4 digit

Setiap hape umumnya telah dibekali passcode lock, tujuannya tak lain agar data-data penting dan bersifat pribadi di hape tak bisa sembarangan dibca oleh orang lain. Begitu pun dengan iPhone, untuk urusan passcode, smartphone besutan Apple ini punya standar yang khas, yakni 4 digit passcode lock. Nah, apakah dengan 4 digit code lock Anda sudah merasa tenang? Dari hasil survei Cnet.com, diketahui sebagian besar pengguna iPhone memasang passcode yang amat sederhana, ‘1234’.

Jaman sekarang orang yang berniat iseng kian kreatif, tak sulit lho untuk ‘membobol’ 4 code lock, apalagi jika yang iseng adalah teman Anda sendiri. Untuk itu ada tips agar Anda bisa lebih memaksimalkan perlindugan pada iPhone kesayangan.  Salah satu caranya gunakanlah non simple passcode, disini Anda bisa mengatur jumlah passcode sesuai selera. Tak hanya berupa kode angka, symbol dan huruf pun bisa digunakan di moda non simple passcode.

Tapi ada satu pesan dari kami, semakin bervariasi atau bahkan kian rumit passcode yang Anda buat, maka kecenderungan lupa jadi kian besar. Jadi sebaiknya pikirkan matang-matang, buat Anda yang cenderung ‘pelupa,’ baiknya jangan mengambil tips ini. Tapi buat Anda yang merasa perlu ‘keamanan’ lebih pada iPhone, silahkan ikuti tips sederhana ini. (Haryo Adjie Nogo Seno)


1. Standar passcode untuk iPhone dengan 4 digit code lock


















2. Masuk ke menu Settings > General  > Passcode lock > off


















3. Sebelum men-tab Passlock dalam posisi on, sebelumnya tab ‘simple passcode’ di posisi off


















4. Prosesnya mudah, kini Anda sudah menggunakan non simple passcode.






Tidak ada komentar: